Khidmat dan Penuh Makna, Imtaq Awali Aktivitas Sekolah Tahun 2026
Pekanbaru, 9 Januari 2026 — Setelah berakhirnya libur panjang yang menandai selesainya semester ganjil Tahun Pelajaran 2025/2026, SMKN 1 Pekanbaru kembali melaksanakan kegiatan Iman dan Taqwa (Imtaq) pada minggu pertama tahun 2026. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat pagi di lingkungan SMKN 1 Pekanbaru sebagai bentuk pembinaan karakter dan spiritual peserta didik.
Bagi siswa-siswi beragama Islam, kegiatan Imtaq dipusatkan di lapangan SMKN 1 Pekanbaru. Kegiatan diawali dengan pembacaan Surat Yasin secara bersama-sama yang dipimpin oleh Ketua Umum Rohis SMKN 1 Pekanbaru, Muhammad Asraf. Seluruh siswa, guru, serta staf sekolah mengikuti kegiatan ini dengan tertib dan khusyuk.
Setelah pembacaan Surat Yasin, kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan salat Dhuha berjamaah. Kegiatan...








