
Senin, 06 Januari 2025
Hari ini siswa-siswi kembali memasuki sekolah, melanjutkan pembelajaran semester 2 setelah menghabiskan masa libur selama dua pekan.
Upacara juga turut dilaksanakan dengan petugas pelaksana berasal dari anggota organisasi OSIS, MPK dan Paskansa. Upacara berjalan dengan lancar sesuai dengan tata tertib yang berlaku, diikuti oleh kepala sekolah, para guru & staf TU beserta para siswa-siswi lengkap dengan atributnya.

Amanat pagi ini disampaikan oleh Ibu Kepala Sekolah Dra. Hj. Geni Wilyarti M.M. Sebagai pembuka beliau memberi ucapan selamat tahun baru bagi seluruh warga sekolah. Tahun baru dan awal baru dapat dimaknai dengan memuhasabah diri. Muhasabah dan intropeksi diri dari pengalaman masa lalu, dan menjadikan awal tahun baru untuk memulai langkah demi langkah yang baik dan positif agar menjadi pribadi yang lebih baik, bertaqwa dan bermanfaat dimasa depan.

Contoh sederhananya jika ditahun 2024 kita masih menjadi pribadi yang pemalas, tidak disiplin, lalai dengan waktu maka ditahun 2025 ini kita bisa merenungkan hal-hal tersebut mulai dari hal yang sederhana. Misal dengan mengurangi penggunaan gadget per harinya dan meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan beribadah yang lebih rajin dan khusyuk.
Mengubah kebiasaan buruk menjadi baik juga diperlukan guna mengatasi problem anak bangsa masa kini; seperti tidak memilah penggunaan teknologi, lebih suka hal-hal instan, penurunan karakter, kejahatan dan kekerasan ada dimana-mana, penurunan pemahaman terhadap budaya lokal dan masalah kesehatan.
Oleh karena itu di tahun baru ini Menteri mengharapkan problem anak bangsa dapat diatasi dengan mengimplementasikan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat yaitu sebagai berikut;
- Bangun pagi
- Beribadah
- Berolahraga
- Makan sehat dan bergizi
- Gemar belajar
- Bermasyarakat
- Tidur cepat
Diharapkan terwujud nya 7 kebiasaan ini dapat menciptakan siswa-siswi yang memiliki pribadi lebih positif lagi, serta perlahan-lahan merubah kebiasaan buruk menjadi lebih baik untuk kedepannya.
Pelaksanaan upacara kemudian dilanjutkan oleh siswa-siswi Padus yang menyanyikan lagu “Tanah Air” dengan syahdu, disambung mars SMK Negeri 1 Pekanbaru dan doa sebagai penutup upacara pagi ini.

Laporan: Rika Leni Andriani
Editor: Yurattia