
Pekanbaru, 24 Oktober 2025 – Suasana penuh rasa syukur menyelimuti ruang Komite SMK Negeri 1 Pekanbaru pada Jumat pagi pukul 10.00 WIB saat berlangsungnya penyerahan Beasiswa BAZNAS kepada siswa/i terpilih kelas XI dan XII. Program ini menjadi bentuk kepedulian Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dalam mendukung pendidikan siswa yang membutuhkan.
Acara diawali dengan sambutan oleh Ibu Tri Noviastuti, S.Pd., M.M., yang membuka kegiatan secara resmi. Dalam penyampaiannya, beliau menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya program bantuan ini dan berharap agar dana beasiswa dapat meringankan kebutuhan belajar para siswa.
Turut hadir pula Kepala SMK Negeri 1 Pekanbaru, Ibu Sarvina Yunus, S.Pd., yang memberikan pesan kepada para penerima beasiswa.
“Tujuan BAZNAS adalah membantu siswa untuk terus bersekolah. Kami berharap dana ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk mendukung kegiatan belajar dan kebutuhan pendidikan lainnya,” ujar beliau. Beliau juga menyampaikan bahwa dukungan seperti ini sangat berarti dalam menjaga semangat belajar siswa di tengah kondisi ekonomi yang beragam.
Meskipun perwakilan BAZNAS tidak dapat hadir secara langsung, pihak BAZNAS telah menyelesaikan proses penyaluran dana melalui transfer kepada pihak sekolah. Dana tersebut kemudian diserahkan langsung kepada siswa penerima beasiswa oleh Ibu Tri Noviastuti, S.Pd., M.M.
Beliau didampingi oleh Ibu Suci Filmawati, S.Pd., Gr. dan Ibu Cynthia Rahmi, M.Pd., selaku asisten staf yang turut membantu proses pemberian beasiswa agar berjalan dengan tertib dan lancar. Para orang tua/wali siswa juga turut hadir untuk menyaksikan momen penting ini, memberikan dukungan moral bagi para penerima.
Kegiatan berlangsung dengan penuh kekhidmatan dan ditutup dengan sesi foto bersama sebagai bentuk dokumentasi sekaligus simbol apresiasi kepada seluruh penerima beasiswa.
Melalui program ini, diharapkan para siswa dapat terus meningkatkan prestasi, menjaga kepercayaan, dan memanfaatkan bantuan yang diberikan untuk menunjang kebutuhan sekolah. Penerimaan beasiswa BAZNAS ini menjadi bukti nyata bahwa kolaborasi antara lembaga pendidikan dan lembaga sosial mampu memberikan manfaat positif bagi masa depan generasi muda.
(Hanifah Lestari X MPLB 2)