
Uji Kompetensi Keahlian ( UKK ) Mandiri jurusan Bisnis Daring Pemasaran ( BDP) TP 2022/2023 SMK Negeri 1 Pekanbaru yang diikuti oleh 66 orang siswa.
Kegiatan UKK diadakan pada hari Selasa – Kamis ( 7 – 9 Maret 2023).
Pelaksanaan Uji Kompetensi Keahlian ( UKK ) bertujuan untuk mengukur kompetensi siswa SMK yang telah menyelesaikan proses pembelajaran sesuai kompetensi keahlian yang ditempuh.
Selasa ( 7/3/2023) hari pertama UKK Busines Writing diadakan di Labor B dan D di SMK Negeri 1 Pekanbaru mulai pukul 08.00-09.30 wib. Dilanjutkan Materi Uji berikut nya Persentasi Proposal Bisnis pukul 10.00-12.00 wib setelah itu bersamaan materi uji Kasir dan Pramuniaga pukul 13.00-17.00 wib.


Padamnya lampu tidak menjadi kendala dalam pelaksanaan UKK Mandiri ini, kegiatan tetap berlangsung walaupun ada sedikit perubahan jadwal yang sudah ditetapkan.
UKK Mandiri tahun ini masih sama seperti tahun sebelumnya yaitu mengundang Penguji dari pihak Dunia Industri.
Penguji tersebut pastinya sudah berpengalaman di bidang yg ditekuni dengan harapan proses pengujian mampu memberikan penilaian yang obyektif untuk para siswa.
Penguji Eksternal UKK pada tahun ini terdiri dari Bapak Donovan Hariadja, S.E ( Store Manager Hypermat Mall Ciputra Seraya), Ibu Devi Anggraini, S. P ( HRD Manager Hypermart Mal SKA), Ibu Purnawati (HRD Manager Ramayana Sudirman dan Panam Square).



Selain penguji dari dunia industri, sekolah tak luput ikut serta dalam proses pengujian UKK ini. Penguji Internal dari guru produktif SMK Negeri 1 Pekanbaru yang sudah cukup lama memiliki masa mengajar dan sudah sangat berkompeten dalam melaksanakan kegiatan UKK tiap tahunnya.
Penguji Internal antara lain adalah Ibu Dra. Syaprinawati, Ibu Dra. Syari Andayani, Bapak Drs. Said Damanhuri, Bapak Drs. Muhammad Arief, Ibu Dra. Juliar dan Ibu Apriani, S. Pd.
Laporan: Dwi
Editor: Linda