Thursday, May 2

Tunjuk Ajar Podcast (TAP) Take Perdana Bersama Kepala Sekolah

Pekanbaru (04/02/2024). Tunjuk Ajar Podcast (TAP) merupakan bagian dari kepengurusan Tim Pengelola Informasi dan Dokumentasi (TPID). Dengan Koordinator Syalma Hendri, S.Pd.I,. Peralatan dan Puplikasi Aldebi dan Zaky Tiadi, Narator dan Skripting Fidra Yenni, A.md, dan Podcast Siswa Sonia, S.Pd dan Febry Ramdani, S.IKom. TAP mulai Take pada Jumat (02/02), untuk tayang perdana di platform YouTube. Sebagai narasumber kepala SMK Negeri 1 Pekanbaru Dra. Hj. Geni Wilyarti, MM dengan tema Kepemimpinan. TAP dipandu oleh Host Fidra, bertempat di perpustakaan Suluh Ilmu SMK Negeri 1 Pekanbaru.

Kepsek mengatakan bahwa tipe kepemimpinan itu banyak, setiap tipe punya kelebihan. Jika disuruh memilih, secara pribadi lebih kepada Kepemimpinan Transformasional. Kepemimpinan transformasional adalah pemimpin yang menginspirasi para pengikutnya untuk menyampingkan kepentingan pribadi demi kebaikan organisasi. Ciri pemimpin yang transformasional diantaranya; 1) punya integritas dan keadilan, 2) menetapkan visi dan tujuan yang jelas, 3) memiliki harapan yang tinggi, 4) memberi dukungan, pengakuan, dan penghargaan, 5) memiliki ikatan emosional, 6) dan membuat orang bekerja melampaui kepentingan pribadi mereka.

Selanjutnya kepsek menjelaskan kepemimpinan transformasional sangat penting untuk mendorong hal positif perilaku yang mendorong budaya serta praktik SDM yang memotivasi karyawan berpartisipasi dalam pengembangan organisasi. Maka penerapannya jangan takut mengekplorasi dan bereksperimen, selalu cari peluang untuk memperbaiki sesuatu hal, dan ada kalanya perubahan itu diperlukan. Namun, semua perubahan harus dilakukan dengan memperhatikan kepentingan tim.

Diakhir podcast kepsek menyampaikan pemimpin transformasional harus memiliki karakter merangkul perubahan, punya ikatan emosional yang kuat, kemampuan beradaptasi yang tinggi, anggota tim yang menginspirasi, dan mendorong pertisipasi dan komunikasi. Maka aspek terpenting kemampuan memotivasi dan menginspirasi atas pertimbangan individu atas dasar rangsangan intelektual. (Syalma)